Saat ini banyak ragam printer yang dapat kita pilih sesuai kebutuhan kita, ya. Salah satunya mesin sublim. Mungkin para pemain di bidang digital printing sudah tidak asing lagi dengan mesin yang satu ini. berserta dengan bagian mesin sublim. Selain dapat mencetak di bahan kain, printer ini juga terkenal bisa dimanfaatkan untuk kebutuhan berbagai merchandise.
Bila dikutip dari smithers.com dalam artikelnya ‘The Future of Dye-Sublimation Printing to 2021‘ disebutkan bahwa produksi dengan menggunakan mesin sublim dari 384 juta meter persegi kain pada tahun 2016, diperkirakan meningkat menjadi 892 juta meter pada tahun 2021. Ada empat segmen yang mendukung pertumbuhan ini yaitu garmen, rumah tangga, advertising dan produk tekstil. Tentu ini menjadi angin segar untuk usaha digital printing yang menggunakan mesin sublim? Yuk, kita ulas lebih mendalam tentang mesin dan bagian mesin sublim!
Baca Juga: 5 Alasan UMKM di Indonesia Harus Punya Mesin Printing Kain Sendiri
Mengenal Dasar Mesin Sublim
Basicnya, mesin sublim sedikit berbeda penggunaannya dari printer DTG karena membutuhkan bantuan transfer paper dan mekanisme panas untuk mencetaknya. Meskipun mesin sublim terkenal dengan kemampuannya dalam mencetak di bahan kain, utamanya polyester, namun mesin sublim juga bisa loh mencetak di media padat. Namun, saat hendak mencetak di media padat sebaiknya melalui proses coating terlebih dahulu, ya.
Bila kita bedah dari namanya, sublimasi adalah proses percetakan yang menggunakan siklus panas dari mesin heat press dan juga transfer paper sebagai media pemindahnya. Saat panas dihasilkan oleh mesin heat press, maka tinta akan menguap dan meresap ke serat kain lalu terkunci secara permanen pada tempatnya oleh bahan transfer. Penggunaan mesin press ini juga berfungsi untuk membuka pori-pori bahan pada kain ataupun media lainnya.
Untuk tintanya, mesin sublim pun menggunakan tinta khusus yang berbeda dengan media lainnya. Tinta ini bersifat oil base yang akan digunakan untuk mencetak gambar di kertas transfer sebelum akhirnya di-press ke bahan cetak. Tinta ini bekerja sangat baik pada bahan kain yang memiliki banyak kandungan polyester di dalamnya. Hasilnya lebih maksimal, warnanya pun jauh lebih nyata dan cerah.
Beberapa Bagian Penting yang Ada di Mesin Sublim
Setelah mengetahui fungsi dan cara kerja dari mesin sublimasi, sekarang kita juga perlu mengetahui bagian mesin sublim yang penting dan perlu kita ketahui.
Head Printer
Atau disebut juga print head. Fungsi dari bagian mesin sublim ini adalah tempat untuk menampung tinta dari cartridge, mengoperasikan tinta dan tempat keluarnya tinta sublim.
Cartridge
Bagian mesin sublim ini berfungsi untuk menyimpan, mengatur tinta dan tempat keluarnya tinta saat proses cetak sedang berlangsung.
Baca Juga: Piyama Set Rayon Masih Banyak Diminati, Ini Dia Rahasianya
Tabung Tinta
Fungsi tabung tinta adalah menampung tinta sublim yang selanjutnya akan dialirkan ke unit cartridge.
Motherboard Printer
Bagian Motherboard adalah bagian terpenting karena merupakan otak dari mesin sublim ini sendiri. Bagian ini berfungsi untuk mengatur operasional komputer sehingga data dapat tersampaikan dengan baik ke mesin sublim.
Sofware RIP
Satu lagi bagian mesin sublim yang tidak boleh ketinggalan adalah perlunya menggunakan software RIP (Raster Image Processor) untuk mengelola input gambar menjadi output cetak yang sesuai dengan keinginan kita. RIP juga menentukan kualitas hasil cetak desain yang cerah dan hidup pada proses pra-cetaknya. Lebih detail, fungsi RIP adalah untuk mengatur gambar yang akan dikonversi menjadi semprotan tinta CMYK/CMYO.
Mesin Heat Press
Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, bahwa mesin sublim dapat bekerja maksimal dengan adanya mesin heat press. Mesin ini berfungsi untuk memindahkan desain dari kertas transfer ke bahan cetak dengan pemanasan dan penekanan pada media tersebut. Suhu yang biasa digunakan mesin ini berkisar di angka 180 derajat celcius.
Transfer Paper
Transfer paper berfungsi untuk menampung tinta sementara yang sudah berbentuk grafis visual untuk dipindahkan ke media cetak. Biasanya kertas ini memiliki daya serap tinta yang tinggi dan juga cepat kering. Saat digunakan, kertas transfer ini juga tidak boleh bergelombang ketika ditimpa tinta sublim saat proses cetak berlangsung. Kamu yang mau dapat transfer paper berkualitas dengan harga terjangkau, bisa langsung kunjungi Marketplace kami di sini. Lagi ada promo cashback juga untuk pengguna Tokopedia dan Shopee.
Itulah beberapa bagian mesin sublimasi yang harus ada dan perlu kita ketahui sebelum menggunakannya. Jika Anda punya pertanyaan seputar mesin sublim, chat kami melalui nomor WhatsApp di sini atau bisa juga melalui Sosial Media Texco @texcoindonesia.
Baca Juga: Paket Printer Sublim Siap Dukung Bisnis Online Anda